Memberantas gagap hitung adalah manfaat #ToSM yang paling dangkal. Paling dangkal berarti paling terukur. Ini yang paling cepat dipahami untuk memperkenalkan ToSM terutama ke pihak sekolah.
Sebenarnya ada sejumlah manfaat lain yang lebih dalam. Pertama membiasakan prinsip utama kreativitas. Apa gunanya prinsip utama kalau hanya diketahui tapi tidak dibiasakan?
Prinsip utama kreativitas adalah memisahkan pembangkitan gagasan (generating ideas) dan penilaiannya. Praktik pembiasaannya tidak ada pembetulan dalam mengerjakan ToSM sampai kondisi yang ditentukan.
Manfaat lain adalah menjaga kebugaran otak. Ini cocok bagi orang dewasa, apalagi para lanjut usia. Berdasarkan penelitian otak selama 20 tahun oleh Profesor Kawashima terdapat 2 (dua) cara terbaik, yaitu (1) mengerjakan perhitungan sederhana dengan cepat dan (2) membaca dengan bersuara.
Tertangkap pada pangkalan data ToSM Dokter Umar Utoyo dan istri sedang bermain ToSM. Sepertinya mereka sedang berlomba.