Tidak banyak sekolah negeri yang progresif dan kreatif. Dukungan konkret dari Pemerintah Daerah dan kepala sekolah adalah kunci. Satu dari sejumlah kecil itu adalah SD Negeri Percobaan Medan.

SD Negeri Percobaan Medan adalah sekolah negeri di bawah Pemerintahan ibukota Sumatera Utara yang saat ini dipimpin oleh menantu Presiden Joko Widodo, Bobby Nasution. Saat ini SDN Percobaan adalah Paojia Rosmini, yang pada tahun 2018 terpilih sebagai kepala SD terbaik di Medan.

Prestasi SDN Percobaan antara lain dapat dilihat pada Lomba Gurulympics Tingkat Nasional 2020. Pemenang cabang lomba Cyber Pedagogy and UNESCO Framework for Teachers adalah Ahmad Fadli Silaen, seorang guru di UPT SDN Percobaan Medan. Pemenang cabang lomba Distance Education and X Learning adalah Riansyah Rizal, juga seorang guru di UPT SDN Percobaan Medan. Pemenag cabang lomba Big Data and VR/AR adalah Darwisyah I Gultom, juga seorang guru di UPT SDN Percobaan Medan.

Suatu kebanggaan tadi malam, PPMD mendapat surat resmi berupa permohonan izin dari SDN Percobaan Medan. Intinya, mereka hendak menyelenggarakan “ToSM Academy” dengan digagas oleh guru di sana, Ahmad Fadli Silaen.

“Bismillah, izin diberikan. Semoga ToSM Academy bermanfaat nyata dan seluas-luasnya.” Ketua PPMD, Ahmad Thoha Faz, langsung memberi izin, karena persyaratan sudah lengkap.

Persyaratan utama adalah adanya Instruktur ToSM Matematika Detik BERSERTIFIKAT. Dalam hal ini ialah Ahmad Fadli Silaen, yang telah menyusun tesis tentang ToSM yang mengantarkannya sebagai magister pendidikan dari Universitas Negeri Medan.

Surat resmi dari kepala sekolah SD Percobaan Medan tentang permohonan izin pembentukan “ToSM Academy” di ibukota provinsi Sumatera Utara.

SD NEGERI TERBAIK DI SUMATERA UTARA RESMI SEBAGAI SEKOLAH PERCONTOHAN ToSM MATEMATIKA DETIK

8 gagasan untuk “SD NEGERI TERBAIK DI SUMATERA UTARA RESMI SEBAGAI SEKOLAH PERCONTOHAN ToSM MATEMATIKA DETIK

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *