Ya. Charles Albert Ferguson (1921-1998), bersama Center for Applied Linguistics, Stanford University, adalah penemu TOEFL pada tahun 1963-1964.
Saat ini berapa banyak pengguna TOEFL? Jutaan. Si pendiri telah menyatu dengan tanah tapi karyanya terus bermanfaat.
TOEFL adalah standar penguasaan bahasa Inggris bagi mereka yang bahasa keseharian bukan bahasa Inggris. TOEFL penting. (Tapi, ini rahasia, saya tidak pernah mengikuti tes TOEFL).
#ToSM (Test of Second Mathematics) seharusnya lebih penting. Banyak sekali, lebih tepatnya hampir semua siswa SD dan sebagian besar siswa SMP / SMA, menderita gagap hitung. Bagaimana melakuan diagnosis dan terapi wabah tersebut? ToSM.
Sekarang pengguna ToSM, meski sebagian besar masih asal-asalan, sekitar puluhan ribu. Tidak lama, dengan terbitnya #MatematikaDetik (MD) seri 2 (Level A “Membaca Angka Secepat Membaca Kata”), dan roadshow ke seluruh Indonesia, semoga segera mencapai jutaan.
Ada puluhan juta siswa SD, SMP dan SMA / SMK. Bismillah, tidak lama lagi kita akan menyaksikan ToSM menjadi bagian keseharian mereka.
Hidup dengan kemanfaatan maksimal. Dan kemanfaatan yang terus mengalir. Itulah motivasi di balik ToSM.