Terkirim kabar melalui pesan WA tadi malam dari Doktor Aditya Firman Ihsan selaku ketua bidang pengkajian dan penerbitan YPM Salman ITB, tapi baru dibaca pagi ini, bahwa paket Titik Ba telah sampai di Masjid Salman. Akhirnya, dengan cara tak terduga, atas prakarsa mantan Rektor ITB dan mantan Menristek RI, Titik Ba pulang kampung.
Berjarak sekitar 450 kilometer, setara jarak Masjidil Haram dan Masjid Nabawi, diskusi Titik Ba juga sedang dipersiapkan di Masjid Nurul Huda UNS, Surakarta. Hari ini paket Titik Ba, hadiah dari seorang direktur Transjakarta, segera dikirim.
Kampus Ramadan Nurul Huda UNS 1446 H telah dibuka kemarin. Dibuka dengan kajian akbar yang menghadirkan pemateri KH Husein Muhammad.
Bagaimana dengan kampus anda?

