Anda sedang menikmati kopi pahit. Di mana rasa pahit itu berada? Dari mana rasa pahit itu berasal?

Sains menjawab bahwa pahit melekat sebagai sifat kopi. Kesalahan besar dimulai. Apakah kopi itu berasa pahit jika tidak anda persepsi? Tidak.

Bagi orang yang sedang sakit semua makanan dapat berasa pahit.

Jadi semua pengalaman kita muncul dari persepsi kita. Persepsi adalah buah interaksi antara diri kita dan objek (dunia).

Mana yang lebih dulu: diri atau dunia? Diri! Intuisi (informasi atau instruksi dari dalam) atau informasi (dari luar)? Intuisi!

Semua bermula dari kesadaran. Begitu pula manis gula, kecut pengharapan dan sakit hati. Termasuk rasa bahagia dan euforia. Termasuk penulisan Matematika Detik Level B dan juga dulu: Level A.

Oleh karena semua berasal dari kesadaran, maka kesadaran tidak perlu disebutkan. Demi kepraktisan berbahasa.

Serupa dengan pangkat satu. Karena semua bilangan pasti berpangkat satu, maka pangkat satu tidak disebutkan.

Serupa dengan prima principia (tauhid). Karena semua kebenaran logika bertumpu pada tauhid, maka tauhid tidak perlu diungkapkan. Itulah sumber masalah. Kewarasan di mana jika hal yang paling fundamental justru dilupakan sejak awal?

من جهل الاصل لم يصب الفرع ا بدا

*Ahmad Thoha Faz

MUARA KESESATAN

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *